
Pedagangnya Positif Covid-19, Pasar Cokro Kembang Ditutup
Tulung,(klaten.sorot.co)--Pasar Cokro Kembang di Desa Daleman, Kecamatan Tulung mulai ditutup sementara pada, Kamis (16/07/2020). Penutupan pasar tradisional itu dilakukan menyusul adanya seorang pedagang yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Kepala Desa Daleman, Kecamatan Tulung, Mursito mengatakan penutupan pasar dilakukan sementara selama tiga hari pada 16-18 Juli. Artinya, selama penutupan seluruh pedagang yang biasa berjualan di pasar tidak boleh beroperasi terlebih dahulu.
Ditutup karena ada salah satu pedagang yang positif covid. Pedagang ini merupakan satu dari 20 pasien yang diumumkan positif Covid-19 kemarin, ujarnya saat ditemui di Kantor Desa Daleman, Kamis siang.
Mursito menjelaskan informasi tutupnya pasar ini sudah diumumkan kepada semua pedagang. Di Pasar Cokro Kembang sedikitnya terdapat 346 pedagang. Namun pada saat pasaran minggon Pon, jumlah pedagang dan pembeli bisa mencapai ribuan orang. 
Untuk sementara tutup selama tiga hari. Tapi sambil kita evaluasi, apabila nanti hasil swab ada yang positif lagi maka ya diperpanjang. Sambil menunggu itu, Gugus Tugas segera melakukan penyemprotan disinfektan, urai dia.
Berdasarkan pantauan di lokasi, kondisi Pasar Cokro Kembang kini nampak sepi, tidak ada aktivtas jual beli didalam maupun luar pasar. Termasuk kios- kios yang ada di tepi jalan. Dari lima pintu sebagai akses keluar masuk pasar, semuanya sudah ditutup.
Ini padahal bertepatan dengan pasaran pon, tapi setelah ada pedagang yang positif maka tutup. Saya juga baru tahu ini kalau ada yang positif, semoga bisa segara normal, kata salah satu pedagang yang kecele, Yono (55).